Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

15 Soal Tentang Ekologi Manusia + Kunci Jawaban

Soal Pilgan Ekologi Manusia

1. Ekonomi adalah perangkat manusia untuk peningkatan kualitas hidup ....
A. Dalam memperoleh bagiannya secara berlebihan
B. Sehingga mendapat keuntungan berlebih dan mampu mencemari lingkungan
C. Bagi diri pelaku pembangunan sendiri
D. Bagi pelaku sampingan yang terkena dampak secara adil

Jawaban:
D. Bagi pelaku sampingan yang terkena dampak secara adil


2. Salah satu sumber energi yang disebabkan oleh aktivitas elektromagnetik dari matahari di antaranya energi....
A. Angin
B. Gravitasi
C. Geotermal
D. Nuklir

Jawaban:
A. Angin


3. Masuknya energi ke dalam suatu sistem setara dengan perubahan kandungan energi dari sistem dan kerja yang dilakukan sistem tersebut. Hal tersebut merupakan prinsip dari hukum ....
A. Kekekalan massa
B. Termodinamika I
C. Termodinamika II
D. Ntropi

Jawaban:
B. Termodinamika I


4. Berikut merupakan sifat materi apabila terjadi perubahan fisika di antaranya ....
A. Tidak menghasilkan zat baru
B. Jumlah berbagai zat yang bereaksi tidak berubah
C. Berat berbagai zat yang bereaksi tidak berubah
D. Menghasilkan sifat baru

Jawaban:
A. Tidak menghasilkan zat baru


5. Jenis logam yang berbentuk cair dalam suhu kamar sehingga banyak digunakan sebagai pelarut logam lain adalah ....
A. Ag
B. Hg
C. Mg
D. Fe

Jawaban:
B. Hg


6. Organisme heterotrof yang dalam metabolismenya menggunakan bahan organik dari sisa atau bagian makhluk hidup yang mati disebut sebagai....
A. Herbivor
B. Karnivor
C. Omnivor
D. Saprovor

Jawaban:
D. Saprovor


7. Laut dan biota laut berperan penting dalam proses daur karbon karena CO2 dalam waktu yang panjang disimpan dalam bentuk ....
A. CaCO3
B. H2CO3
C. H2O
D. CaCl

Jawaban:
A. CaCO3


8. Keanekaragaman geografi terjadi karena....
A. Dunia terpecah dari satu daratan tunggal menjadi banyak sekali benua.
B. Keanekaragaman itu terjadi melalui banturan dari gerakan lempeng Bumi
C. Terbentuknya benua yang berasal dari satu daratan.
D. Terjadinya isolasi berbagai wilayah yang mengalami perkembangan yang beranekaragam, baik secara fisik, kimia mupun hayati.

Jawaban:
D. Terjadinya isolasi berbagai wilayah yang mengalami perkembangan yang beranekaragam, baik secara fisik, kimia mupun hayati.


9. Dalam keadaan di mana budidaya harus dilaksanakan di kawasan lindung, tanggungjawab berada dalam kebijakan menteri yang berwenang, misalnya Menteri Pertambangan mempunyai kegiatan di kawasan lindung, maka menteri perlu mengaturnya dengan pertimbangan: ....
A. Badan Pertanahan Nasional
B. Badan Koordinasi Pengelolaan Tanaman Pangan Nasional
C. Badan Koordinasi Pengelolaan Tata Ruang Nasional
D. Badan Koordinasi Pengelolaan Pertambangan Nasional

Jawaban:
C. Badan Koordinasi Pengelolaan Tata Ruang Nasional


10. Kemerosotan kualitas lingkungan sebagai akibat meningkatnya gas rumah kaca adalah ....
A. meningkatnya lapisan gas CaCO3 yang menyelimuti bumi
B. berpengaruh terhadap produktivitas peternakan
C. meningkatnya kuantitas H2SO4 yang menyelimuti bumi
D. meningkatnya kuantitas HNO3 yang menyelimuti bumi

Jawaban:
B. berpengaruh terhadap produktivitas peternakan


11. Berikut merupakan cara-cara penanggulangan kemiskinan, kecuali ....
A. Menyadarkan dan meningkatkan sikap sosial masyarakat yang mampu untuk lebih peduli kepada masyarakat kurang mampu
B. Keterlibatan masyarakat luas dalam proses perumusan kebijakan pemerataan
C. Peningkatan perhatian oleh Pemerintah terhadap kebijakan pemerataan dalam pemenuhan kebutuhan dasar hidup
D. Menekan perilaku konsumsi yang berlebihan pada masyarakat global

Jawaban:
D. Menekan perilaku konsumsi yang berlebihan pada masyarakat global


12. Faktor alam atau kekuatan alam menimbulkan berbagai dinamika perubahan, termasuk di dalamnya adalah perubahan yang disebabkan oleh bencana alam, seperti Gunung Krakatau yang meletus dan menewaskan kurang lebih 36.000 jiwa. Peristiwa ini terjadi pada tahun ....
A. 1881
B. 1882
C. 1883
D. 1884

Jawaban:
C. 1883


13. Pemahaman yang menjelaskan bahwa manusia menggunakan berbagai pengetahuan bagi keperluan kehidupannya sehari-hari tanpa mengetahui sebab dan mengapa harus demikian, dikenal dengan ....
A. pengetahuan sederhana
B. pengetahuan biasa
C. ilmu Pengetahuan
D. sains

Jawaban:
B. pengetahuan biasa


14. Negara yang telah mampu membuat bahan bakar mobil dengan campuran bensin dan alkohol yaitu ....
A. Malaysia
B. Thailand
C. Brazil
D. Meksiko

Jawaban:
C. Brazil


15. Ilmu yang mempelajari tentang alam semesta yang di dalamnya tercakup sistem dari seluruh
benda astronomi disebut ....
A. Antropologi
B. Kosmologi
C. Universe
D. Entities

Jawaban:
B. Kosmologi