6 Soal Materi Fonologi Bahasa Indonesia + Kunci Jawaban
Soal (Uraian) Fonologi Bahasa Indonesia

1. Tuliskan pengertian fonologi?
Jawaban:
Fonologi sesungguhnya merupakan satu sub disiplin linguistik yang membicarakan tentang bunyi-bunyi bahasa yang dihasilkan oleh alat ucap manusia dan teori-teori perubahan bunyi itu. Fonologi juga membicarakan runtunan bunyi-bunyi bahasa dan cara menganalisnya. Dengan demikian, kegiatan mempelajari bunyi bahasa idealnya tidak hanya sebatas upaya pengenalan bunyi-bunyi itu, tetapi juga harus diiringi dengan latihan menganalisis bunyi-bunyi bahasa tersebut dari segala segi.
2. Untuk membuktikan apakah sebuah bunyi bahasa tergolong fonem atau fon, terlebih dahulu harus dicari pasangan minimalnya. Tuliskan Contoh pasangan minimal!
Jawaban:
Contoh pasangan minimal:
a. lupa dan rupa
b. fonemik dan fonetik
c. putra dan putri
a. lupa dan rupa
b. fonemik dan fonetik
c. putra dan putri
3. Jelaskan yang kamu ketahui tentang khasanah fonem!
Jawaban:
Satuan bunyi ujaran terkecil yang membedakan arti.
4. Uraikan tentang fonetik!
Jawaban:
Fonetik merupakan studi tentang bunyi-bunyi ujar. Maksudnya, fonetik yang merupakan cabang studi fonologi ini mempelajari bunyi bahasa tanpa menghiraukan apakah bunyi-bunyi tersebut berfungsi sebagai pembeda makna atau tidak. Dalam fonetik, bunyi bahasa dipelajari menurut perbedaan antara yang satu dengan yang lainnya. Objek kajiannya adalah “fon “ yakni bunyi bahasa pada umumnya.
5. Tuliskan pengertian fonemik!
Jawaban:
Fonemik sebagai cabang studi fonologi mempelajari bunyi bahasa dengan memperhatikan fungsi bunyi tersebut sebagai pembeda makna. Objek kajiannya terbatas pada fonem/ bunyi bahasa yang berfungsi membedakan makna kata.
6. Ada 3 (tiga) unsur penting ketika organ ucap manusia memproduksi bunyi atau fonem, yaitu?
Jawaban:
a. udara - sebagai penghantar bunyi,
b. artikulator - bagian alat ucap yang bergerak, dan
c. titik artikulasi (disebut juga artikulator pasif) - bagian alat ucap yang menjadi titik sentuh artikulator.
b. artikulator - bagian alat ucap yang bergerak, dan
c. titik artikulasi (disebut juga artikulator pasif) - bagian alat ucap yang menjadi titik sentuh artikulator.