10 Soal Materi Dakwah Nabi Muhammad SAW di Mekkah + Kunci Jawaban
Latihan Soal (Essay) Bab Dakwah Nabi Muhammad SAW di Mekkah

1. Apa saja misi dakwah Nabi Muhammad SAW di Mekah?
Jawaban:
Substansi dakwah Rasulullah SAW periode Mekkah yang juga sebagai misi kenabian yang utama adalah pemurnian akidah. Adapun yang dimurnikan adalah ajaran tauhid Nabi Ibrahim yang telah banyak diselewengkan dan menimbulkan kesesatan.
2. Apa lima 5 kunci keberhasilan Nabi Muhammad SAW dalam dakwah dikota Makkah?
Jawaban:
Ada 5 kunci keberhasilan Nabi Muhammad Saw dalam berdakwah, yakni memiliki hati bersih, pemaaf, selalu memintakan ampun atas umatnya, suka bermusyawarah dan senantiasa bermunajat kepada Allah Swt.
3. Bagaimana Dakwah Nabi Muhammad di Mekah secara terang terangan?
Jawaban:
Langkah pertama yang Rasul lakukan yaitu dengan mengumpulkan kaum kerabat Bani Hasyim dalam jamuan makan. Saat itulah sekaligus ajaran agama mulai berjalan. Setelah itu, barulah Rasulullah mulai mengajak para penduduk Mekah untuk berkumpul di Bukit Shafa
4. Bagaimana sikap kaum Quraisy terhadap dakwah Islam?
Jawaban:
Kaum Quraisy telah memegang penuh segala adat istiadat, kepercayaan, dan agama yang diwarisi leluhur mereka. Sebab itu, para pembesar kaum mereka menganggap ajaran Nabi Muhammad SAW sebagai kepercayaan dan agama baru yang harus ditolak.
5. Apa sebab dakwah Rasulullah SAW ditentang kaum Quraisy?
Jawaban:
Mereka merasa yakin bahwa agama nenek moyang yang selama ini mereka ikuti sudah menjadi ajaran yang terbaik. Mereka percaya bahwa menyembah berhala adalah ajaran terbaik yang diwariskan oleh nenek moyang. Kaum Quraisy yang menolak dakwah Rasulullah karena alasan ini adalah Abu Jahal dan Ash bin Wail.
6. Dakwah secara terang-terangan di Mekah selama?
Jawaban:
melakukan dakwah secara terang-terangan di Makkah selama sepuluh tahun
7. Apa isi tentang apa QS Al Hijr 94?
Jawaban:
Maka sampaikanlah (Muhammad) secara terang-terangan segala apa yang diperintahkan (kepadamu) dan berpalinglah dari orang yang musyrik.
8. Bagaimana dakwah nabi setelah QS Al Alaq 1-5 turun?
Jawaban:
Surat yang pertama kali turun yaitu Al alaq surat ke 96 ayat 1-5, kemudian turun Qs Al mudassir yang berisi perintah agar Nabi Muhammad berdakwah, mulailah Nabi berdakwah secara sembunyi-sembunyi ini berdasarkan Qs asy syuara'214. Yang artinya: Dan berilah peringatan kepada kerabat-kerabat mu yang terdekat.
9. Urutan kejadian di periode dakwah Makkah rasulullah?
Jawaban:
Peristiwa penting selama Dakwah Nabi Muhammad di Makkah
1. Hijrah pertama kaum muslim ke Habsyah.
2. Bani Hasyim di Boikot selama 3 tahun.
3. Tahun kesedihan (Amul Huzni)
4. Hijrah Nabi SAW. ke thaif.
5. Peritiwa luar biasa Isra wa Mi'roj Nabi SAW. Dan perintah Sholat.
6. Perjanjian Aqabah (Bait Al Aqabah) 1 dan 2.
10. Apa perbedaan periode Mekkah dan Madinah?
Jawaban:
Ciri-ciri khas pendidikan periode Makkah mencakup masalah tauhid (dalam arti luas), ibadah, serta sedikit tentang syari'ah. Sedangkan periode Madinah Rasul lebih cendurung melakukan pendidikan tentang syari'ah serta menumbuhkan perpolitikan yang luar biasa, untuk membentuk Madinah yang madani.